Apa yang telah dicapai amal usaha Muhammadiyah di bidang politik dan kenegaraan?
Jawaban
Cacatan sejarah mengungkapkan bahwa kelompok Muhammadiyah menginginkan tegaknya satu bentuk masyarakat sosial-ekonomi dan politik Indonesia modern yang berdasarkan kepada ajaran islam. Contoh keterlibatan Muhammadiyah atau sejumlah tokoh-tokohnya mendirikan PII,MIAI, partai masyumi dan parmusi. Dengan gerakan bidang sosial politik, Muhammadiyah telah mampu menempatkan diri dalam kedudukan sejajar dalam soal tawar-menawar dengan pemerintah, sehingga Muhammadiyah hingga saat ini cukup aman dari konflik kepentingan pemerintah.
Pembahasan
Muhammadiyah lahir jauh sebelum Indonesia merdeka. Sumbangsihnya terhadap bangsa dan negara ini tak terhingga, utamanya dalam bidang dakwah amar makruf nahi munkar, sosial, pendidikan, dan kesehatan. Karenanya, semestinya posisikan “orang tua” bangsa ini dalam posisi yang selayaknya dalam kaitan relasinya dengan politik. Jangan memancing “orang tua” ini terlibat dalam politik dukung mendukung, apalagi hanya sekadar mendapatkan jabatan-jabatan politik.
Muhammadiyah dilahirkan bukan sebagai organisasi politik. Namun karena dominasi perspektif di Muhammadiyah yang menganggap Islam sebagai agama dan juga Negara, maka praktis sejak kelahirannya hingga saat ini Muhammadiyah tak mampu melepas sepenuhnya dalam relasinya dengan politik. Dalam relasinya dengan politik, Muhammadiyah selalu mengalami pasang surut, yang dapat ditilik dari sejarah perjalanan panjang Muhammadiyah sejak lahir pada tahun 1912 hingga saat ini. Adakalanya mencoba untuk menjauh dari kekuasaan dengan berusaha menjaga jarak yang sama, namun adakalanya berusaha mendekat dengan berusaha menjaga kedekatan yang sama dengan semua kekuatan politik yang ada.
Muhammadiyah adalah organisasi Islam yang modernis, Terobosan-terobosan yang dilakukan Muhammadiyah yang cukup revolusioner pada jamannya. Dalam konteks sejarah reformasi yang pertama dilakukan Muhammadiyah adalah menggeser tradisi-tradisi yang kontra produktif terhadap kemajuan umat dan bangsa. Karena alam pikiran tradisionalis telah membelenggu kreatifitas dengan dogma-dogma yang irrasional dan anti kemajuan. Muhammadiyah merupakan gerakan amar ma’ruf nahi mungkar, gerakan sosial dan pendidikan. Muhammadiyah dalam perkembengannya tampil menjadi organisasi masyarakat yang besar di Indonesia. Besarnya organisasi ini ditandai dengan berbagai kiprahnya yang sukses dalam berbagai bidang kehidupan masyarakat Indonesia. Terbukti dengan tumbuhnya amal usaha Muhammadiyah seperti ribuan sekolah, ratusan perguruan tinggi, rumah sakit, panti asuhan dan amal usaha lainya. Dengan perkembangan Muhammadiyah, perlu adanya pemikiran pada bidang politik Muhammadiyah untuk mendukung gerakan dakwah Muhammadiyah amar ma’ruf nahi mungkar.