Hormon yang berperanan saat perkecambahan setelah terjadi imbibisi adalah
Jawaban
Hormon yang berperanan saat perkecambahan setelah terjadi imbibisi adalah hormon giberelin. Hormon giberelin merupakan salah satu hormon yang terdapat pada tumbuhan yang membantu dalam pertumbuhan.
Pembahasan
Perkecambahan adalah proses penting dalam perkembangan tumbuhan. Prudente & Paiva (2018) mengungkapkan kebutuhan untuk meningkatkan pengetahuan mengenai proses perkecambahan termasuk faktor internal dan eksternal yang mempengaruhinya. Pengetahuan tentang biologi perkecambahan penting dipelajari untuk menghasilkan strategi yang tepat bagi upaya konservasi dan restorasi tumbuhan (Khurana & Singh, 2001a; Khurana & Singh, 2001b).
Tumbuhan sebagai makhluk hidup memiliki banyak enzim yang dapat membantu dan menjamin kelangsungan hidupnya. Salah satu hormon yang terdapat pada tumbuhan adalah hormon giberelin yang tugasnya mengatur pembentukan organ atau bagian tumbuhan saat perkecambahan. Beberapa fungsi lainnya misalnya: Terminasi dormansi pada biji, mengatur pertumbuhan serta pembelahan dari sel tumbuhan memperbesar ukuran buah membentuk buah tanpa biji dan lain sebagainya. Contoh hormon lain yang dimiliki tumbuhan antara lain sitokinin, kalin, kaulokalin, asam absisat, auksin, gas etilen, dan lain-lain.